November 24, 2020

Tim KoKos Lakukan Evaluasi, Prof : Optimis akan Cetak Sejarah di Kota Balikpapan

Tim pemenangan Kokos terus berjuang demi mencetak sejarah baru di Balikpapan (ist/kk)

BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID - Sosialisasi demi sosialisasi untuk pemenangan kolom kosong (KoKos) pilkada Kota Balikpapan, terus digelar. Koordinator Jaringan Kotak Kosong (JKK) Kota Balikpapan Suriansyah (Prof), tak henti bergerak. 

Makin dekatnya pelaksanaan pilkada pada 9 Desember 2020 mendatang, Prof dan para relawannya, kian gencar, demi menciptakan sejarah baru di Kota Balikpapan. Minggu (22/11/2020) pukul 20.00 Wita, tim utama KoKos melakukan rapat di Hotel Mega Lestari, Balikpapan. 
 
Suriansyah (Prof) saat menyampaikan paparannya di Hotel Mega Lestari

"Kami melakukan evaluasi semua perjalanan selama ini, demi kemenangan KoKos pilkada Kota Balikpapan. Setiap kegiatan yang digelar, hasil kegiatannya bagaimana? Termasuk tanggapan masyarakat luas mengenai Kokos," sebut Prof dalam keterangannya kepada media ini. 

"Dan hasil atau tanggapan dari masyarakat luas, KoKos bisa diterima, mendapat hati di masyarakat. Karena tujuan mulia kami, menyelamatkan demokrasi di Kota Balikpapan, Balikpapan dibangun bagi semua, tidak hanya untuk kepentingan elit semata. Lawan oligarki politik," seru Prof yang juga Ketua Umum Gepak Kuning.

Lanjut Prof, pihaknya optimis KoKos pada pilkada Kota Balikpapan akan membuat sejarah baru untuk menyelamatkan demokrasi. "Menjadi pembelajaran politik bagi semua, jangan sampai suara atau hati nurani masyarakat tidak didengar," tegas Prof. (kk) 

 

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM