Juli 29, 2022

Ketum Gepak Kuning Kecam Pernyataan Eks Ketum KNPI Haris Pertama

Suriansyah (Prof)
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID – Ketua Umum ormas Gepak Kuning Nusantara Suriansyah (Prof) ikut mengecam dugaan ujaran kebencian yang dilakukan mantan Ketum KNPI Haris Pertama terhadap Ketum Golkar Airlangga Hartarto yang juga Menko Perekonomian.

Menurut Prof, sangat tidak pantas apa yang dilontarkan oleh Haris Pertama, tidak menggambarkan kader pemuda nasional, yang sepatutnya harus menjaga semangat persatuan dan kesatuan, saling menghargai sesama anak bangsa.

“Saya selaku Ketua Umum Gepak Kuning Nusantara, mengecam dugaan ujaran kebencian yang dilakukan eks Ketua Umum KNPI Haris Pertama. Sangat tidak pantas itu dilontarkan terhadap Airlangga Hartarto,” seru Prof dalam rilisnya kepada media ini, Kamis (28/7/2022) malam.

“Airlangga Hartarto merupakan Ketum Golkar dan juga Menko Perekonomian di kabinet Jokowi – Ma’ruf Amin. Beliau juga capres pada 2024 mendatang, Gepak Kuning termasuk elemen yang mendukung Airlangga Hartarto. Sekali lagi, kami kecam pernyataan Haris Pertama,” imbuh Prof.

Untuk diketahui pula, mantan Ketum KNPI Haris Pertama dilaporkan ke Bareskrm Polri atas dugaan kasus ujaran kebencian terhadap Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, laporan polisi terdaftar dengan nomor LP/B/0414/VII/2022/SPKT/Bareskrim Polri tertanggal 27 Juli 2022. Laporan didaftarkan langsung oleh Ketua Umum KNPI Putri Khairunnisa.

Haris dilaporkan atas dugaan tindak pidana ujaran kebencian sesuai Pasal 28 Ayat 1 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektornik.

Pernyataan Haris yang dipersoalkan yaitu penyebutan Airlangga sebagai capres odong-odong dan sudah mecah belah KNPI. (*/kk/net)

 

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM