Januari 07, 2020

"Pasang Foto Bupati, Foto Wakil Bupati Pun Dipasang"


Ismunandar-Kasmidi Bulang. (baharsikki/kk)
KUTIM, KABARKALTIM, CO.ID-  Dalam rapat koordinasi di awal tahun 2020, Wakil Bupati Kasmidi Bulang menginstruksi  lisan kepada pejabat di lingkup Pemkab Kutim agar tiap baliho atau spanduk yang ada foto bupati, wakil bupati pun mesti dipasang berdampingan.  Karena bupati dan wakil bupati adalah satu paket pemenang pemilihan kepala daerah (pilkada).

“Mulai sekarang, saya perintahkan, kalau ada foto bupati, foto saya juga harus ada,” tegas Wakil Bupati Kasmidi Bulang di ruang Meranti, Kantor Bupati Bukit Pelangi, Senin (6/1/2020).

Sewaktu ada acara peresmian di Muara Wahau, warga bertanya-tanya. Foto yang tampak di baliho peresmian hanya bupati, foto wakil bupati tidak ada. Padahal yang hadir dalam acara tersebut salah satunya adalah wakil bupati. Kalau yang berkaitan dengan urusan pemerintahan eksekutif, maka bupati dan wakil bupati merupakan satu kesatuan yang utuh.

Untuk itu, guna menghindari anggapan kurang nyaman didengar telinga, maka tiap ada kegiatan harus dilaksanakan dengan profesional. Karena masyarakat bisa mengintepretasikan ada apa bupati dengan wakil bupati, bila dalam acara resmi pemerintahan eksekutif ada yang terlupakan. (baharsikki)

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM