Juli 23, 2018

Paskibra Jaga Kesehatan dan Rajin Latihan

KUTIM, KABARKALTIM.CO.ID- Bupati Ismunandar mengajak kepada pelajar Kutim yang
Suasana pelepasan Paskibra. (baharsikki/kk)
terpilih sebagai Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) agar menjaga kesehatan serta rajin latihan. Utamanya bagi 4 pelajar yang terpilih menjadi duta Kutim pada tingkat provinsi maupun nasional.

“Tunjukan prestasi. Ini patuh dibanggakan. Bahwa pembinaan yang dilakukan di sekolah –sekolah telah membuahkan hasil. Selamat, mudah-mudahan nama Kutim makin harum,” harap Ismunandar optimis sesaat berjabat datangan dengan 3 pelajar SMAN  dan seorang pelajar SMKN I.


Pelepasan 4 pelajar Kutim yang berangkat ke Samarinda 3 orang, dan seorang pelajar terbang ke Jakarta dilangsungkan dalam rangkaian acara rapat koordinasi di Ruang Meranti, Kantor Bupati, Bukit Pelangi, Senin pagi (23/7/2018).

Mewakili Kepala Dinas Pemuda Olahraga Syahrir, Kepala Seksi Olahraga Hanafiah mengatakan, 4 pelajar Kutim yang terpilih bertugas mengibarkan bendera merah putih  pada peringatan Hari Ulang Tahun (Hut) Kemerdekaan Republik indonesia pada Jumat, 17  Agustus 2018 mendatang.

Yaitu; Meiti Adella Panggabean, siswi SMAN 2 Sangatta Utara terpilih sebagai pengibar bendera merah putih di Istana Negara, Jakarta. Meiti masuk pusat pelatihan di Cibubur gabung dengan siswa pilihan se-Indonesia pada Rabu 25 Juli 2018.

Berikut, 3 pelajar Kutim yang terpilih sebagai pengibar bendera merah putih tingkat Provinsi Kaltim. Masing –masing bernama Sindycha, SMAN 2 Sangatta Utara;  Arif Risky Abdillah, siswa SMKN 1 Sangatta Utara; serta Muhammad Aqil, siswa SMAN 1 Sangatta Utara.

Paskibra yang bertugas tingkat provinsi masuk karantina untuk pemusatan latihan pada Senin, 30 Juli mendatang di Samarinda. Untuk paskibraka Kutim telah terjaring 35 pelajar. Masing-masing 18 putra dan 17 putri. Masuk karantina pada Selasa 31 Juli mendatang. (baharsikki)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM