Juli 28, 2018

H Baba Mendapat Dukungan Masyarakat Luas

H Baba (kedua dari kanan) sosok bersahaja
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Majunya pengusaha sukses Kaltim H Baba dalam pemilu legislatif 2019 mendatang, makin mendapat dukungan dari berbagai kalangan masyarakat. H Baba terjun ke dunia politik melalui PDI Perjuangan, dipercaya menjadi caleg DPRD Kaltim dapil Balikpapan dengan nomor urut 10. 

Matang dan sukses di dunia bisnis, kini saatnya H Baba  melangkahkan kakinya lewat jalur politik demi memperjuangkan asprasi masyarakat Kota Balikpapan. 

Saat diskusi bersama kabarkaltim.co.id baru-baru ini di Balikpapan Baru, H Baba menilai banyak hal yang masih harus dibenahi di Kota Balikpapan. Mulai dari sarana prasarananya, seperti penanganan banjir dan permasalahan lainnnya. 


Dengan niat mulia untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Balikpapan, dia menegaskan, perhatian pemerintah provinsi untuk Balikpapan perlu ditingkatkan lagi. "Anggaran dari Provinsi perlu lebih lagi, banyak hal perlu dibenahi di Balikpapan, termasuk insfrastrukturnya," tegas H Baba yang menekuni bisnis perkebunan. 

"Penambahan anggaran untuk Kota Balikpapan harus diperjuangkan di DPRD Kaltim," seru dia. (kk)

 
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM