catatan : Ir Muhaimin MT (Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan)
![]() |
Muhaimin |
SABTU (26/5/2018), menyempatkan berbuka puasa dengan seluruh kepala SMP/MTs Negeri dan swasta, sekaligus menyerahkan hasil Ujian Nasional (UNBK) kepada 75 Kepala Sekolah se-Kota Balikpapan.
Bapak/Ibu yang berbahagia, Insya Allah Senin tanggal 28 Mei 2018 nanti, diumumkan kelulusan putra/putri kita di masing-masing sekolah. Seperti tahun-tahun sebelumnya, kita berdoa semoga kelulusan bisa 100 persen dan anak-anak kita bisa melanjutkan di sekolah SMA/SMK yang diinginkan.
Mohon bimbingan para orang tua dan Bapak/Ibu guru di sekolah agar anak-anak kita dalam merayakan kelulusan dengan sederhana dan tidak berlebihan.
Bagi Bapak/Ibu yang putra/putrinya akan melanjutkan sekolah ke luar Balikpapan, pihak sekolah bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan akan memberikan SKHU sementara dan Surat Keterangan Pindah/Melanjutkan ke luar daerah.
Dan bagi yang akan melanjutkan pendidikan di Kota Balikpapan, kami ingatkan kembali bahwa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk SMA/SMK akan dilaksanakan pada tanggal 2-14 Juli 2018. (*)
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar