April 16, 2018

Keluarga Besar DPRD Balikpapan Gelar Peringatan Isra Miraj

Peringatan Isra Miraj di DPRD Balikpapan (abram/kk)
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-DPRD Kota Balikpapan menggelar peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1438 H/2018. Acara dihadiri Plt Walikota H Rahmad Mas'ud SE, seluruh anggota dewan, unsur  muspida, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD),  staf sekretariat dan masyarakat Balikpapan, Minggu (15/4/2018) pukul 20.00 wita di halaman parkir gedung DPRD Kota Balikpapan.

Acara  diawali dengan pembukan dilanjutkan pembacaan ayat suci Alquran yang dibawakan  Rifky Jidan juara II MTQ 2018 Kota Balikpapan. Abdul Azis selaku Kepala Dinas Sosial mewakili Plt Walikota mengatakan, Pemkot Balikpapan menyambut baik diselenggarakan Isra Mi'raj dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.


Ketua DPRD Kota Balikpapan  Abdulloh SSos menuturkan, digelarnya peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1349 H  meningkatkan silaturahim sebagai upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Alllah SWT. 


"Dengan dilaksanakan Isra Mi'raj menjadi momentum bagi kesejahteraan seluruh masyarakat," terang Abdulloh juga politisi partai Golkar.

Untuk tausyiah diisi  penceramah Ustadz Drs H Salehuddin Siregar MM yang juga sebagai Ketua Dewan Masjid Kota Balikpapan. Ia menyampaikan,Isra Mi’raj mengandung beberapa hikmah di antaranya, Nabi  Muhammad SAW dinaikkan Buroq pada malam hari melakukan perjalanan dari Masjidil haram ke Masjidil Aqso dan dari Masjidil Aqso ke Sidratul Muntaha (langit ketujuh)  untuk menerima perintah salat 5 waktu. Siregar mengajak kepada seluruh yang hadir untuk melakukan salat berjamaah. (ahe)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM