April 16, 2018

Meriahnya Family Day dan Reuni SMP PGRI I Balikpapan



Para alumni SMP PGRI  Balikpapan
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Reunian benar-benar cara jitu untuk dijadikan sebagai ajang silaturahmi para alumni. Seperti yang dilaksanakan alumni SMP PGRI I Balikpapan dengan menggelar "Family Day dan Reuni Alumni SMP PGRI I
Balikpapan Tahun 2018, Minggu (15/4/2018) di Cafe Kilang Mandiri Jl Jenderal Sudirman Balikpapan.

Acara dihadiri ratusan alumni dari seluruh angkatan, Guru Soekiranto dan mantan Kepala SMP PGRI I Balikpapan Ach Jahri, rangkaian acara berlangsung khidmat dan meriah.

Ketua panitia Pahliansyah MPd mengatakan, reuni ini dari angkatan pertama 1981 sampai angkatan yang bisa dihubungi. Maksud dan tujuan, reuni merupakan ajang silaturahmi bagi alumni dan guru yang masih ada. Dan mensyukuri bahwa walaupun lulusan SMP swasta bisa berkiprah di berbagai bidang.


“Harapannya agar dengan adanya acara ini, silaturahmi tetap berjalan di manapun berada dan sampai kapan pun," harap Pahliansyah.

Masih menurut Pahliansyah yang juga selaku penggagas alumni 1981, selain angkatan 1981 panitia juga dibantu adik-adik angkatan, biar kelihatan lebih akrab dan bersinergi.

Di tempat yang sama Suprapti, Suharini dan Nani Marlinda dan alumni angkatan 1984 juga berharap agar silaturahmi ini dapat berjalan berkelanjutan, tidak hanya sampai di sini.

"Semoga ajang ini dapat mempererat tali silaturahmi yang berkelanjutan. Untuk memupuk rasa persaudaraan dan persaudaraan yang hakiki," ujar Suprapti yang diamini rekan-rekan lainnya. (*/benny)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM