![]() |
Program KelurahanTaat Pajak di Balikpapan |
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Demi peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) khususnya Kota Balikpapan, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mencanangkan program pencanangan kelurahan taat pajak kendaraan bermotor di Kelurahan Damai Bahagia Kecamatan Balikpapan Kota.
Program pencanangan tersebut, dihadiri Sekprov Kaltim DR H Rusmadi Wongso MS, jajaran Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kaltim dan juga jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Kaltim.Termasuk hadir pula Kepala UPTB Balikpapan H Mashudi Artha.
Memang terobosan dan inovasi dalam hal pelayanan pajak kendaraan bermotor, gencar dilakukan Bapenda Kaltim yang dipimpin Hj Ismiati MSi. Sekprov Rusmadi sangat mendorong dalam hal terobosan dan inovasi, agar masyarakat makin mudah dan cepat dalam membayar pajak kendaraan bermotor.
Masyarakat menyambut baik adanya program tersebut, masyarakat makin dekat dalam hal membayar pajak kendaraan bermotor. (tim kk)
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar