BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Berbagai kalangan masyarakat mengikuti open house dan halal bi halal Idul Fitri 1438 Hijriyah di kediaman Wawali Balikpapan Rahmad Mas'ud, baru-baru ini.
Termasuk keluarga besar Rahmad Mas'ud, semua hadir. Kekompakan memang sangat kental terasa di keluarga besar Rahmad Mas'ud.
"Kami mengucapkan selamat Idul Fitri 1438 H, mohon maaf lahir dan batin. Perkuat kebersamaan warga Kota Balikpapan," kata Rahmad Mas'ud mewakili keluarga besarnya.
Masyarakat berdatangan mengucapkan selamat Idul Fitri dan saling mohon maaf lahir batin. Kepedulian sosial yang melekat di keluarga besar Rahmad Mas'ud selama ini, membuat masyarakat banyak berterima kasih.
"Terima kasih, Pak Wawali selama ini banyak membantu masyarakat. Semoga sukses dalam memimpin Balikpapan," ungkap salah satu warga yang bersilaturahim Lebaran. (rahman)
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar