Mei 03, 2017

DKP Gelar Pasar Tani Tiap Rabu

Ekspresi Hormansyah di pasar tani. (baharsikki/kk)
SANGATTA, KABARKALTIM.CO.ID- Dinas Ketahanan Pangan (DKP) menggelar pasar tani tiap hari Rabu pada jam kerja kantor. Pasar tani produk lokal dijual di halaman Kantor DKP yang beralamat di Jl Abdul Wahap Syahrani.

Kepala DKP Hormansyah menyatakan, pihaknya punya program mengadakan pasar tani dengan beragam buah, sayur dan telur serta minuman segar. Pemberdayaan pelaku usaha mikro ini sengaja di adakan guna memberi pemahaman yang baik terhadap warga betapa bagus mengkonsumsi hasil pertanian dengan harga terjangkau.


Harga besar lokal rata-rata dijual Rp 15.000 per kilogram. Buah nanas Rp 8.000 per biji. Mangga Rp 15.000 per kilogram. Telur ayam Rp 42.000 per rak.  "Kalau mangga gadung putih serta bawang putih, itu ambilnya di pasar induk Sangatta," beber pedagang pria yang disapa mas.

Hormansyah ketika meninjau pasar tani di halaman kantornya, ia mengatakan, pasar tani ini merupakan program  baru guna menggerakan ekonomi kerakyatan. "Pasar tani ini dibuka tiap hari Rabu mulai pagi hingga pegawai pulang kerja," jelasnya.

Belasan meja disiapkan sebagai wadah pajangan bagi pedagang mikro. Meja dagangan dan tempat jualan itu dipakai secara gratis. Hanya saja dari pantauan media Kabarkaltim (Kabar Group) sekira pukul 10.00 Wita, Rabu (3/5/2017) tampak belasan pegadang menggelar barang dagangannya. Pembeli sayur singkong, brokoli, bawang merah, beras Batu Ampar, beras Kaliorang, jeruk borneo, pisang dan sayur mayur lainnya rata-rata dari kalangan pegawai.

"Ini beras gunung dari Batu Ampar. padinya tidak menggunkan pupuk menggandung bahan kimia. padinya tumbuh alami," kata pedagang wanitia paruh baya  berjilbab itu.

Kegiatan  pasar tani di kantor DKP menurut Sekretaris Inspektorat Wilayah Kabupaten Kutai Timur. Hamka, perlu disosialisasikan kepada masyarakat. Biar warga tahu bahwa di kantor DKP ada pasar tani yang dibuka tiap hari Rabu. Jadi masyarakat tidak kesulitan lagi memperoleh kebutuhan sehari-hari dengan harga terjangkau. Barang sayur mayur segar, dan buah-buahan hasil petani lokal bisa didapatkan di sini (kantor DKP, Red). (ri)

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM