Desember 02, 2016

Lurah Amiruddin : Perlunya Penataan Perumahan Atas Air


CSR Pertamina Diharapkan Membantu Program untuk Masyarakat 


Amiruddin
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Lurah Baru Tengah Kecamatan Balikpapan Barat, Amiruddin, memiliki komitmen yang kuat dalam membangun dan membenahi kawasannya. Ditemui kabarkaltim.co.id di ruang kerjanya, Senin (1/12/2016), Amiruddin membeberkan beberapa program kerjanya, dirinya mengutamakan kerja dan kerja, bagaimana memberi bukti untuk kemajuan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat yang dipimpinnya. 

Salah satu yang menjadi perhatiannya adalah perbaikan kawasan perumahan atas air,  menjadi lingkungan yang lebih layak dan nyaman dihuni. "Menjadi harapan saya, perumahan yang masih kumuh dibenahi lagi menjadi lingkungan yang lebih tertata dan baik. Karena dengan penataan lingkungan, kawasan perumahan atas air bisa menjadi alternatif wisata," ujar Amiruddin. 


"Semisal wisata atau kunjungan ke tempat pengeringan ikan. Itu bisa menjadi wisata edukasi, melihat bagaimana cara pengeringan ikan, tentu lingkungan perumahannya harus tertata baik agar menarik dikunjungi," urai Amiruddin yang kenyang di berbagai organisasi. 

Selain membutuhkan kerja sama yang baik dengan masyarakat, diharapkan pula perhatian pihak-pihak lainnya. Amiruddin menjalin komunikasi baik dengan Pertamina, dimana Baru Tengah seperti halnya Margasari maupun Margomulyo termasuk kawasan atau area sekitar Pertamina. Program Coorporate Sosial Responsibility (CSR)  Pertamina, sangat diharapkan masyarakat menyasar dan membantu program-program kelurahan untuk masyarakat. 

Salah satu yang dibutuhkan masyarakat seperti ketersediaan pompa air. Sisi lain, potensi wisata Baru Tengah seperti keberadaan pasar terapung, juga bisa dikembangkan. "Termasuk pelabuhan raktyat speedboat dan kelotok. Bahkan ke depan speedboat jangan hanya melayani rute penyeberangan Balikpapan-PPU, bisa untuk wisata semisal ke Kariangau. Ada kuda laut yang bisa menjadi tujuan wisatawan menarik," tegas Amiruddin. (tim kk)

 
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM