Oktober 24, 2016

Pengawasan Kesehatan, Biddokkes Polda Kaltim Periksa 62 Polisi


BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Belum lama ini Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Kaltim melakukan program prolonis pelaksanaan penyakit kronis. Program itu ditujukan kepada enam puluh dua (62) personel Polda Kaltim yang dianggap perlu  pengawasan dalam kesehatan. 

Hal ini diakui kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Drs Fajar Setiawan SH MA, yang menyebutkan program itu sangat penting untuk pengawasan kesehatan anggota Polda Kaltim. 

"Jadi ada pemeriksaan kadar gula di dalam darah yang dianggap tinggi, serta ada bimbingan cara penurunan,"  urai Fajar kepada kabarkaltim.co.id 

Disebutkan, Biddokkes bertugas menyelenggarakan dan membina fungsi kedokteran dan kesehatan Polri yang meliputi bidang kedokteran kepolisian, kesamaptaan dan pelayanan kesehatan yang baik dengan menggunakan sumber daya manusia (SDM) tersedia maupun melakukan kerja sama dengan pihak lain.  (tim kk)











Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM