Agustus 03, 2016

Staf Ahli Gubernur Sampaikan Informasi Pembangunan Kaltim

Halal Bi Halal Kerukunan Masyarakat Kaltim dan Kaltara di Jakarta 

Eddy Kuswadi (kanan) saat acara di Jakarta
JAKARTA, KABARKALTIM.CO.ID-Staf ahli Gubernur Kaltim bidang Kesejahteraan Rakyat, Pemberdayaan Masyarakat dan Pencapaian MDGs, H Eddy Kuswadi SE MM, terlihat aktif dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan. Beberapa kali Eddy mewakili Gubernur Awang Faroek, menghadiri kegiatan-kegiatan. Baru-baru ini tepatnya Sabtu (30/7/2016), Eddy mewakili Awang Faroek mengikuti halal bi halal Kerukunan Masyarakat Kaltim (KMK) dan Kaltara 1437 H/2016 se-Jabodetabek di Jakarta. 

Acara tepatnya digelar di auditorium MNC di Jl Kebon Sirih Kav 17-19 Jakarta Pusat, yang berjalan dengan baik dan sukses. Acara dihadiri Ketua Umum KMK Mayjen TNI (Purn) H Gusti Syaifuddin SH, Wakil Gubernur Kaltara H Udin Hianggio, sementara Gubernur Kaltim diwakili Eddy Kuswadi. 


"Acara seperti ini sangat baik, untuk menjalin silaturahmi yang kuat masyarakat Kaltim dan Kaltara se-Jabodetabek. Terus tingkatkan kerukunan, dan harapanya halal bi halal seperti ini tetap digelar di tahun-tahun mendatang," ungkap Eddy ditemui kabarkaltim.co.id usai kegiatan. 
Suyoso Nantra dan Irianto Lambrie

Eddy juga ,enyampaikan permohonan maaf dari Gubernur Kaltim yang tidak bisa hadir karena berbarengan dengan  beberapa acara yang dilaksanakan  di Samarinda. "Selain silaturahmi,  juga penyampaian informasi pembangunan di Kaltim semasa kepemimpinan Bapak Awang Faroek Ishak sekarang ini pembangunan semakin pesat dan maju. Banyak proyek pembangunan yang peruntukkan dan dinikmati oleh asyarakat Kaltim," beber Eddy. 

Acara juga dihadiri  Bupati Kutim Ir H Ismunandar,  sesepuh masyarakat Kaltim Kaltara seperti dr H Helmi Djafar, mantan Sekda Provinsi Kaltim Syaiful Teteng, mantan Direktur BPD Kaltim H Aminuddin dan lain-lain. 

Sementara itu  tokoh masyarakat Suyoso Nantra SSos MM menyampaikan, keberhasilan pembangunan di Kaltim maupun Kaltara, perlu ditunjang dan didukung semua komponen masyarakat  Kaltim dan Kaltara. 

"Semua harus mengambil peran. Semisal para pengusaha sukses asli Kaltim dan Kaltara yang berada di daerah lain, dapat berinvestasi di daerahnya asalnya juga.  Dengan dukungan semua komponen masyarakat Kaltim dan Kaltara, pembangunan akan semakin sukses," ujar Suyoso Nantra. 

Suyoso Nantara juga memuji kiprah Eddy Kuswadi sebagai staf ahli gubernur yang aktif dalam berbagai kegiatan masyarakat, menjadi jembatan informasi seputar pembangunan Kaltim bagi masyarakat, atau bisa sebagai penyalur aspirasi masyarakat untuk pemerintah provinsi.

"Selamat bertugas untuk Pak Eddy Kuswadi, sukses dalam menjalankan tugasnya," tegas Suyoso Nantra. (tw)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM