Pengurus IWKKSS Kutim bagikan takjil |
SANGATTA.KABARKALTIM.CO.ID- Kepedulian terhadap sesama insan di bulan suci ramadan ini dimanfaatkan bagi warga dermawan untuk berbagi. Seperti yang dilakukan pengurus Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Kutim,Kaltim di Jl Pendidikan, Sangatta Utara pada puasa ke-24 Ramadan 1437 Hijriah.
Jelang waktu tiba buka puasa, 250 paket takjil yang ditaruh dalam kresek warna merah dibagikan di dekat pos polisi Jl Pendidikan kepada pengendara yang melintas Rabu sore (29/6/2016). Tim pembagi takjil usai melaksanakan aksi kemanusiaan, mereka berangkat ke warung sop saudara untuk buka puasa bersama. Betapa nikmatnya kebersamaan menjalankan ibadah puasa penuh berkah.
Ketua IWSS Nuraeni Latif mengatakan, momentum bulan Ramadan dimanfaatkan untuk meningkatkan iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta mempererat tali silaturahim antar sesama. Yang mendapat takjil tiap pengendara yang melintas ketika aksi bagi-bagi takjil digelar hingga habis.
"Itu murni dari bantuan saya. Dalam pembagian takjil saya bersama pengurus IWSS dan personel kepolisian yang tugas di pos Pendidikan," ucap Nuraeni ketika ditemui di Kantor Bupati Bukit Pelangi, Kamis siang (30/6/2016).
Tim pembagi takjil |
Nuraeni mengatakan, sebelum pembagian takjil gratis di Jl Pendidikan, insan IWSS Kutim sudah mengadakan buka bersama di beberapa rumah. IWSS selama Ramadan mengadakan buka bersama secara bergiliran. Insya dalam waktu dekat ini, sebelum hari raya Idul Fitri, kami juga mengadakan buka puasa bersama di pondok pesantren. "Sebenarnya banyak kegiatan IWSS yang telah dilaksanakan, sebelum ramadan ini" akunya. (ri)
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar