Mei 29, 2021

31 Mei 2021 Walikota Terpilih Dilantik, Sumaria : Selamat untuk Rahmad Mas'ud

BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID - Sesuai agendanya pada Senin 31 Mei 2021 sekira pukul 14.00 Wita, Gubernur Kalimantan Timur Dr H Isran Noor MSi akan melantik Walikota Balikpapan terpilih hasil pilkada tahun 2020, H Rahmad Mas'ud SE. Pelantikan dilakukan di Gedung Odah Etam, Samarinda, segala sesuatunya sudah disiapkan untuk kelancaran prosesi pelantikan kepala daerah tersebut. 

Ucapan selamat pun mulai mengalir untuk Rahmad Mas'ud yang periode 2016 - 2021 menjabat Wakil Walikota mendampingi Walikota Rizal Effendi.  Salah satu ucapan selamat disampaikan Ketua DPW Partai Berkarya Kalimantan Timur Sumaria Daeng Toba. 

"Atas nama keluarga besar DPW Partai Berkarya Kalimantan Timur, kami ucapkan selamat untuk Rahmad Mas'ud selaku Walikota Balikpapan terpilih yang agendanya dilantik oleh Gubernur pada Senin 31 Mei 2021. Selamat dan semoga sukses dalam memimpin Kota Balikpapan, selalu amanah dalam mengemban tugas-tugasnya sebagai Walikota," sebut Sumaria dalam keterangannya kepada media ini, Sabtu (29/5/2021) siang. 

"Salam pilkada 2020, Partai Berkarya yang saya pimpin, mendeklarasikan dukungan untuk pasangan Rahmad Mas'ud  dan Thohari Azis. Sekali lagi kami sampaikan selamat, teriring doa dan harapan Kota Balikpapan semakin maju dan masyarakatnya sejahtera. Semoga menjadi pemimpin yang  selalu berkomitmen untuk melayani semua masyarakat. Dan tentu kepemimpinan Walikota Rahmad Mas'ud ke depan ini, kami sebagai bagian dari masyarakat Balikpapan, memberikan dukungan," imbuh Sumaria yang juga Ketua Perkumpulan Perempuan Wirausaha (Perwira) Kalimantan Timur. (kk)

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM