Februari 23, 2020

Akbar Tanjung Hadiri Milad HMI di Balikpapan

"Cendekiawan Muslim yang Tercerahkan Menghadapi Dinamika Perubahan Zaman"
 

Akbar Tanjung menyemarakkan milad HMI ke-73 sekaligus pembukaan konferensi cabang HMI Balikpapan (ist/kk)
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Kehadiran Akbar Tanjung menyemarakkan Milad HMI ke-73 dan pembukaan Konferensi Cabang ke-31 yang digelar HMI Cabang Balikpapan di rumah dinas Walikota Balikpapan,  Minggu (23/2/2020). kegiatan yang mengusung tema HMI ; Cendekiawan Muslim yang Tercerahkan dalam Menghadapi Dinamika Perubahan Zaman.

Kegitan yang dihadiri oleh Ketua Majelis Daerah KAHMI Balikpapan Madram Muchyar, hadir pula Majelis Nasional dan perwakilan Majelis Wilayah KAHMI Provinsi Kaltim.  

Selaku Ketua HMI cabang Balikpapan Rizky Usman menyampikan ditetapkannya Balikpapan sebagai kota penyangga ibu kota negara (IKN) Indonesia, harus dijadikan intropeksi bagi kader-kader HMI Balikpapan untuk meningkatkan kualitas diri.

"Sumber daya kader HMI harus terus ditingkatkan untuk menjawab perpindahan ibu kota negara ke Kaltim dan Balikpapan sebagai kota penyangganya," ujar Rizky.

Madram Muchyar yang didaulat untuk membuka kegiatan tersebut memaparkan, anggota HMI harus bisa menjadi figur-figur tauladan yang dapat dicontoh bagi mahasiswa lainnya.
Sehingga dalam konferensi cabang yang akan digelar mampu menghasilkan pengurus HMI yang amanah.

Senada dengan Ketua MD KAHMI Balikpapan, Akbar Tanjung menyampikan kader-kader HMI dihadirkan untuk menjawab perubahan kepemimpinan bukan saja di internal HMI namun juga untuk memimpin organisasi keagamaan sosial, daerah dan nasional, sehingga pengkaderan HMI harus terus dilakukan dan tidak boleh berhenti.

Kegitan Milad HMI ke-31 oleh cabang Balikpapan ini,  diisi oleh stadium general dari Akbar Tanjung yang menyoroti kekinian HMI dan Indonesia. Anggota HMI juga menampilkan musikalisasi puisi serta menggelar lomba orasi. (da)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM