Desember 10, 2018

Tiga Gedung Megah Tak Miliki Fasilitas Pemadam Memadai

KUTIM, KABARKALTIM.CO.ID- Kantor Bupati, Kantor DPRD dan Gedung Serbaguna di Kawasan
Rizali Hadi (baharsikki/kk)
Perkantoran Bukit Pelangi, semuanya tidak memiliki fasilitas pemadam yang memadai. Alarm asap, dan hidrolika semua tidak berfungsi. Bahkan Apart (alat pemadam api ringan, Red) sudah ada yang tidak layak digunakan. Hal ini kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Rizali Hadi ketika ditemui saat menyaksikan balapan motor, Senin (10/12/2018).
Sebenarnya, semua kekurangan kami sudah sampaikan. Sudah diusulkan agar semua fasilitas pemadam segera dilengkapi,” tukas Rizali Hadi di tribun lapangan Setkab Kutim.
Untuk melengkapi fasilitas pemadam di tiga gedung megah bertingkat itu, memang memerlukan dana miliaran rupiah. Namun, kepastian usulan anggaran untuk fasilitas pemadam di tiga bangunan beton tersebut belum ada kejelasan apa disetujui atau tidak.
Fasilitas pemadam yang masih berfungsi, hanya di Masjid Agung. Di gedung atau kantor-kantor yang lain semua perlu dibenahi,” bebernya.

Kantor Bupati Kutim (baharsikki/kk)
Untuk Kantor Bupati Kutim saja, yang bangunan gedungnya tiga lantai, tidak dilengkapi jalur evakuasi apabila terjadi musibah. Di Kantor Bupati Kutim saat ini, hanya ada satu pintu di depan. Dan, apabila terjadi musibah kebakaran (mudah-mudahan tidak) misalnya, di dekat pintu, maka orang dalam gedung terkurung.
Dahulu Kantor Bupati ada pintu di bagian belakang gedung. Sekarang pintu itu ditutup. Jadi jalur evakuasi tidak ada lagi. Ini persoalan,” terangnya.
Rizali Hadi mengungkapkan, dahulu pernah terbakar di Kantor Bupati, tepatnya di lantai 1 ruang Angsana gara-gara kurang pemeliharaan. Padahal sebenarnya, sewaktu tahun ialu terjadi kebakaran bisa diatasi hanya dengan menggunakan Apart. Tapi, sayangnya Apart-nya tidak pernah diganti. Terpaksa air didatangkan dari luar, lantaran sumber air di hidraulika tidak berfungsi. (baharsikki)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM