catatan : Kepala SMPN 1 Kota Balikpapan Puguh
Birowo MPd
SABTU (23/12/2017) menjadi hari terakhir proses pembelajaran semester ganjil Tahun Pelajaran 2017 – 2018. Hari ini juga akan dibagikan hasil pembelajaran semester ini, marilah kita menjadi orang tua yang bijaksana, jika hasilnya masih belum memuaskan berilah motivasi agar kemudian hari ke depan bisa lebih baik lagi.
Jika hasilnya sudah memuaskan teruslah
disuport agar tetap berprestasi anak-anak kita dan memasuki liburan 26 Desember 2017 sampai 6 Januari 2018,
manfaatkanlah waktu itu bersama keluarga dan silakan dinikmati sesuai rencana
masing-masing. Bagi yang ingin keluar kota menggunakan transportasi udara yakinkan
tiket kembali sudah aman sehingga 8 Januari 2018 sudah bisa masuk sekolah
seperti biasa dan perlu kami sampaikan di semester genap nanti pembelajaran
akan dilaksanakan 5 hari Senin - Jumat mulai pukul 07.10015.00 Wita.
Mudah-mudahan dengan 5 hari sekolah anak-anak
memiliki lebih banyak waktu untuk bercengkrama bersama keluarga masing-masing,
kepada kawan-kawan guru terima kasih pengabdian selama tahun 2017 ini mudahan
tetap sehat tetap semangat untuk mengabdi dan beribadah di dunia pendidikan. Memasuki
musim liburan selamat berlibur kepada kawan-kawan guru, selamat beribadah umroh,
selamat Natal, selamat tahun baru mudahan di 2018 timbul semangat dan motivasi
baru untuk mendidik dan mengajar anak-anak bangsa calon pemimpin di kemudian
hari.
Kami mewakili orang tua mohon maaf kepada bapak
ibu guru sudah banyak merepotkan banyak permintaan waktu dan pikiran dan banyak
komen dan usul tapi mudahan itu semua membuat kita lebih hebat lagi. Sekali
lagi selamat untuk kita semua dan jangan lupa "ayo rekreasi bersama
keluarga".(*)
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar