November 07, 2017

Alam Resmi Mendaftar ke DPD Demokrat Kaltim

 
Alam saat mendaftar ke DPD Demokrat Kaltim

BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Setelah menemui dan meminta pendapat kepada Ketua DPC Partai Demokrat Balikpapan Abd Gafur Mas'ud Sekretaris DPC Partai Demokrat Balikpapan Abd Salam memutuskan mendaftar di DPD Partai Demokrat Kalimantan Timur.

Disinggung terkait pendaftarannya, Alam panggilan akrab Abd Salam mengatakan belum bisa berkomentar lebih banyak, semua ini hanya tahapan. "Saya belum bisa komentar, biarkan berjalan sesuai proses,”. Pemuda 38 tahun ini mengaku akan menghadapi pesta demokrasi dengan pikiran positif dan jiwa optimis. Karena menurutnya, perjuangan masih panjang dan baru saja dimulai. “Dalam waktu dekat, kalau sudah mantap saya akan berkomentar, jangan rancukan dulu suasana,” kata Alam. 


Karena konsetrasi Partai Demokrat saat ini masih fokus pada Ketua DPD H Syaharie Ja'ang sebagai calon gubernur. Sementara itu, Tim Penjaringan Bakal Calon di Partai Demokrat Kaltim, membenarkan informasi adanya pengambilan berkas untuk mendaftar. 



“Semua punya peluang, karena Demokrat memang membuka pendaftaran,” jelasnya.

Ditanya soal Partai Demokrat Balikpapan Alam mengatakan, : "Kami kader Partai Demokrat tetap komitmen mendukung Pak Ja'ang". 


Dikaitkannya Syaharie Ja'ang berpasangan dengan Rizal Effendi dan berita yang tersiar di media, Alam menegaskan, bukan ranahnya untuk menjawab. "Ada Bapak yang di atas," ucap Alam dengan canda. 


 “Saya pikir apa yang dilakukan Pak Ja'ang di awal itu sangat baik dihitung secara geografis, kenapa ingin menggandeng Pak Rizal karena hampir 15 tahun menjadi pemimpin daerah dan untuk mewakili suara Balikpapan. Terkait isu retaknya kongsi Pak Ja'ang dan Pak Rizal itu hal yg lumrah dalam politik justru saya melihat ini sebuah peluang, baik untuk tokoh atau siapa saja yang mewakili Balikpapan,". 


“Termasuk saya juga bisa toh,” kata Alam sambil bercanda. “Namun perlu kita ketahui Pak Ja'ang sebagai Walikota Samarinda dua periode ini juga belum mendeklarasikan diri akan bersanding dengan siapa? Ya kita tunggu saja, sebelum resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU),” tegasnya. (*/kk)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM