September 24, 2017

Golkar Balikpapan Barat Ditarget Raih 5 Kursi

Sebelum 5 Oktober Seluruh Kecamatan Sudah Tergelar Muscam 


Alwi terpilih Ketua PTK Golkar Balikpapan Barat
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Secara aklamasi akhirnya Alwi terpilih sebagai Ketua PTK Golkar Balikpapan Barat, dalam musyawarah kecamatan (Muscam) Golkar Balikpapan Barat yang diikuti 6 kelurahan di Balikpapan Barat. Muscam digelar di gedung bulutangkis Jl 21 Januari RT 49 Gang Batu Arang, Baru Tengah, Balikpapan Barat, Sabtu (23/9/2017) mulai pukul 20.00 Wita. 

Semangat para pengurus Golkar Balikpapan Barat, untuk solid terkonsolidasi, efektif dalam mengemban misi dan berjaya di kala pemilu. Hadir dalam kegiatan itu Ketua DPD Golkar Balikpapan H Rahmad Mas'ud SE dan juga Ketua Harian DPD Golkar Balikpapan Ir H Kashariyanto MBA. 


Alwi (kanan)
Dalam sambutannya, Rahmad Mas'ud yang juga Wawali Balikpapan ini, banyak memotivasi para kader. Terkhusus bagi kader Golkar di Balikpapan dan kepengurusan barunya, Rahmad Mas'ud mengajak untuk memenangkan Partai Golkar di Balikpapan Barat pada pemilu legislatif nantinya. Bahkan dirinya menarget sebanyak 5 kurdi di dapil Balikpapan Barat. 

"Makanya kita bangun kekompakan kita, semua kader dan pengurus Golkar Kota Balikpapan. Menangkan Partai Golkar," tegas Rahmad Mas'ud. 

"Para kader dan pengurus terus berkarya, inovasi dan kreatif, tidak hanya bagi partai, tapi juga bagi kota tercinta, Balikpapan. Ikut andil dalam membangun kota," imbuh Rahmad Mas'ud. 

Sementara itu Ketua Harian Kashariyanto menegaska, sudah ada tiga kecamatan yang melakukan muscam yaitu Balikpapan Tengah, Selatan dan Balikpapan Barat. "Target 5 Oktober 2017 sudah harus selesai muscam, sudah ada kepengurusan baru di tingkat kecamatan," tegas Kashariyanto. 

Untuk Minggu (24/9/2017) malam, digelar Muscam di Balikpapan Kota. Berikutnya akan berlanjut Muscam Balikpapan Timur dan terakhir Balikpapan Utara. 

"Setelah semua muscam tergelar, kami persiapkan kepanitiaan untuk orientasi Partai Golkar. Makin merapatkan barisan partai, seperti pembelakan caleg golkar. Dibentuk pula kepanitiaan untuk perekrutan caleg 2019, dan juga utamanya badan pemenangan pemilu untuk menyukseskan Ibu Rita (Rita Widyasari) ," beber dia.  

"Golkar makin rapatkan barisan untuk menangkan partai. Kembali ke kode etik kepartaian, makin kompak baik tingkat kota, kecamatan hingga kelurahan da n seterusnya," tutup Kashariyanto. (toto suprapto)


Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM