Agustus 16, 2017

Pelayanan di Samsat Nunukan Terganggu Jaringan


Merugikan WP, Teguh : Harus Fokus Benahi Masalah Jaringan


Teguh Iman Santoso (rahman/kk)
NUNUKAN, KABARKALTARA.CO.ID-Pelayanan bagi masyarakat di Samsat Nunukan, Kalimantan Utara, terkendala masalah jaringan internet. Tak pelak, masyarakat harus terpaksa menunggu, atau bahkan datang lagi di keesokan harinya, hanya gara-gara jaringan yang lelet. 

Sangat menggangu, dan merugikan masyarakat karena harus bolak bolik hingga menguras biaya transportasi. 

Hal ini diakui Kanit Regident Polres Nunukan Aiptu Teguh Iman Santoro ditemui kabarkaltara.co.id, Rabu (16/8/2017) siang di kantornya. 

"Sudah dua hari ini anggota kami tidak bisa melayani masyarakat dengan baik, karena masalah jaringan. Saat ini pakai jaringan Telkom, masyarakat selaku wajib pajak (WP) terpaksa harus menunggu," unngkap Teguh. 


"Masalah jaringan yang terganggu, merata di pelayanan Samsat, termasuk Samsat Desa. Jadi kami yang harus aktif meminta nomor HP warga, begitu jaringan baik yang WP kami hubungi kembali," aku Teguh yang mulai bertugas di Samsat Nunukan tahun 2010. 

Teguh pun berharap hal ini menjadi perhatian atau fokus utama bagi pihak-pihak terkait agar membenahi masalah jaringan, karena merugikan masyarakat selaku WP termasuk pun merugikan dalam hal misi untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). 

Teguh pun mencontohkan, untuk wilayah Kecamatan Sebuku dan sekitarnya seperti Tulin Onsoi, Sembakung, Lumbis dan sekitarnya 80 persen tidak membayar pajak. Hal ini dimaklumi karena kondisi geografis yang sulit terjangkau, untuk biaya transportasi masyarakat harus mengeluarkan biaya besar, dan waktu perjalanan pun sangat lama. 

"Dulu pernah ada survei akan dibangun Samsat Payment Point di Sebuku, tapi belum terlaksana, informasi karena minimnya anggaran. Jika samsat itu terbangun, kami yakin meningkatkan PAD, warga bukan karena tidak mau bayar pajak, tapi karena kondisi geografis," tegas Teguh. (tim kk)

 
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM