Juli 22, 2017

Sudah Lama Rusak, Jalan Masuk SMKN 6 Perlu Perbaikan


Asmid bersama kabarkaltim meninjau kondisi jalan  masuk SMKN 6
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Salah satu fasilitas di lingkungan SMKN 6 Kota Balikpapan yang perlu dibenahi, yaitu jalan masuk menuju lingkungan sekolah. Kondisinnya saat ini masih rusak, memang sudah lama rusak karena belum ada anggaran untuk memperbaiki kerusakan jalan. 

Suara masyarakat sekitar pun dilontarkan, agar jalan masuk SMKN 6 tersebut, dapat diperbaiki. Di pinggir kiri dan kanan jalan utama masuk sekolah, pihak sekolah sudah membuat jalan kecil untuk pengendara sepeda motor. 

"Untuk pengendara motor sudah nyaman karena lewat jalan pinggir di kiri kanan jalan. Namun jalan utamanya masih perlu perbaikan, agar menjadi lebih nyaman," ungkap Supandi-salah satu Ketua RT di Kelurahan Graha Indah, Balikpapan Utara, yang tak jauh dari lingkungan sekolah, baru-baru ini. 


Sementara Kepala SMKN 6 Balikpapan Drs Asmid Noor MPd mengakui kondisi jalan masuk sekolah masih rusak. "Sementara dibuatkan jalan kecil untuk pengendara sepeda motor.Kami upayakan melalui pengajuan untuk perbaikan jalan masuk sekolah agar lingkungan sekolah menjadi lebih nyaman," kata Asmid. 

Komponen-komponen masyarakat sekitar mendukung program-program yang dilakukan Asmid Noor untuk memajukan SMKN 6 Balikpapan. Selama ini kinerja yang ditunjukkan kepala sekolah sudah baik, dan didukung penuh jajaran guru demi kemajuan sekolah. 

"Pembenahan demi pembenahan akan terus kami lakukan, untuk kemajuan bersama dan peningkatan kualitas pendidikan," tegas Asmid. (tim kk) 
 
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM