November 25, 2016

Yusran Aspar Hadiri Sertijab Kepla BPK Provinsi Kaltim



Sertijab Kepala BPK Kaltim

SAMARINDA,KABARKALTIM.CO.ID,- . Bupati Penajam Paser Utara Drs. H. Yusran Aspar, M. Si menghadiri acara Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Propinsi Kalimantan Timur di Ruang Auditorium Kantor BPK Prop. Kaltim, Jum’at (25/11/16). Acara tersebut dihadiri oleh Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Propinsi Kalimantan Timur H. Bere Ali, Anggota VI BPK RI Bahrullah Akbar, Bupati/Walikota Se- Kaltim.

Sesuai dengan Surat Keputusan Sekretaris Jenderal Badan Pemeriksa Keuangan Nomor: 276/K/X-X.3/10/2016 tentang Pengangkatan, Pemindahan, dan Pemberhentian Dalam Dan Dari Jabatan Struktural Eselon II Pada Pelaksana Badan Pemeriksa Keuangan menetapkan Dori Santosa sebagai Kepala Perwakilan BPK Propinsi Kalimantan Timur sejak November 2016.


Dalam sambutannya, Anggota VI BPK RI Bahrullah Akbar menyampaikan bahwa setiap perwakilan BPK Propinsi harus bekerja sesuai dengan visi misi yang ada. Dimana, Perwakilan BPK harus kredibel dan berperan aktif dalam menemukan dan mencegah segala bentuk penyalahgunaan dan penyelewengan keuangan daerah.

Yusran Aspar hadiri Sertijab Kepala BPK Kaltim
“Setiap perwakilan BPK setiap semester pertama harus melaporkan hasil pemeriksaan keuangan Pemerintah Daerah ke BPK Pusat dan harus mendorong untuk terus mengadakan pelaksanaan grup diskusi bersama BPKP dan pemerintah daerah agar mendapat opini WTP,” kata Bahrullah Akbar

Ia menambahkan sistem pengendalian internal pimpinan daerah, inspektorat harus terus berkomunikasi dengan BPKP dan meminta kepada kepala BPK dapat berkomunikasi aktif dengan pimpinan daerah, inspektorat maupun Kepala Kejaksaan Negeri untuk saling bersinergi dalam pengendalian tersebut.

’’Pemerintah Daerah , Inspektorat harus terus berkomunikasi dengan BPKP. Dan saya meminta kepada kepala BPK dapat berkomunikasi aktif dengan Pimpinan Daerah, Inspektorat maupun Kepala Kejaksaan Negeri untuk saling bersinergi dalam pengendalian tersebut,” lanjutnya

Diakhir sambutannya, Bahrullah Akbar menyampaikan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan berharap agar dapat menjalankan tugas pokok dan fungsi dengan sebaik-baiknya.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut jajaran pemerintah daerah kab. PPU diantaranya Ketua DPRD PPU H. Nanang Ali, anggota DPRD PPU H. Andi Muhammad Yusuf, Inspektur Inspektorat Fernando dan Sekretaris Inspektorat Ahmad Qoyum. (hmd/humas03
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM