Juli 05, 2016

SMA Muhammadiyah 2 Utamakan Pendidikan Berkualitas




BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Mau tahu perkembangan SMA Muhammadiyah 2 yang bernaung di bawah yayasan pondok pesantren terpadu Al Mujahidin Balikpapan? Gedung sekolah yang terletak di lingkungan pondok pesantren  kawasan Km 10 Karang Joang Balikpapan Utara itu memang pantas diberikan acungan jempol. Dimana sarana dan prasarana yang disedikan oleh pihak sekolah cukup memadai seperti tersedianya ruang laboratorium  Kimia, lab Fisika dan lab bahasa, bahkan ada terdapat fasilitas olahraga yang tentu tidak dimiliki sekolah lain adalah lapangan sepak bola yang ukurannya bertaraf nasional. 

Sselain itu juga di masing-masing ruang kelas dilengkapi LCD. Jadi jangan menganggap sebelah mata kalau sekolah yang berada di ujung utara Kota Balikpapan tidak bisa berkembang. Buktinya di SMA Muhammadiyah 2 Al Mujahidin pendidikannya juga tidak kalah dengan sekolah yang setara di kota ini. 


Bahkan dalam UN tahun ajaran 2014-2015 meraih 10 besar ini membuktikan bahwa pengembangan pendidikan di bidang akademik nampaknya terus mengalami peningkatan. Menimba ilmu pendidikan di SMA Muhammadiyah 2 Al Mujahidin cara belajarnya sangat berbeda dengan sekolah pada umumnya, selain menerima pelajaran umum juga diberikan pelajaran tentang pendidikan agama secara mendalam. 

Kepala SMA Muhammadiyah 2 Al Mujahidin Rimun SPd ketika ditemui di ruang kerjanya mengatakan : ”Kami selalu berupaya meningkatkan kualitas mutu pendidikan secara terus menerus bersama tenaga guru yang ada di sekolah ini, semua siswa siswi tidak ada lagi yang belajarnya dengan menggunakan buku peket tapi sudah menggunakan “TABLET” dan belajar menggunakan tablet ini dimulai pada tahun ajaran 2015-2016," .

"Selama ini banyak siswa membawa tas yang berisi berbagai buku paket tapi dengan belajar menggunkan tablet maka siswa tersebut tidak lagi harus berat berat membawa buku paket ke sekolah cukup yang dibawa buku tulis sebab belajar menggunakan tablet semua materi/pelajaran baik formal maupun non formal ada di tablet tersebut jadi lebih mudah dan praktis. Kemudian Tablet yang akan digunakan adalah Tablet W 100 non Android dengan Wind.8.1,"

Di SMA Muhammadiyah 2 Al Mujahidin proses belajarnya lebih mengutamakan pada pendidikan yang berkualitas bukan kuantitas, oleh karena itu dengan perkembangan jaman yang serba canggih, maka semua siswa-siswi di sini belajarnya wajib menggunakan “TABLET”, artinya walaupun sekolahnya berada di ujung utara yang jauh dari pusat keramaian boleh dibilang sekolah pinggiran namun kalau soal metode pembelajarnya tidak kalah dengan sekolah lainnya. 

Bahkan di sekolah ini punya program pertukaran pelajar ke Amerika, salah satu siswa yang sedang menimba ilmu pendidikan di Amerika yang  diberangkatkan beberapa bulan yang lalu  adalah Nur Maulida, kemudian Relawan mahasiswa Amerika juga magang di SMA Muhammadiyah2 Al Mujahidin.  

Terpisah Humas SMA Muhammadiyah2 Al mujahidin Samino SSi yang ditemani guru wali kelas XII IPS Hayyun Nurdinah SPd menambahkan,bahwa keberhasilan dalam bidang prestasi non akademik dan akademiknya ratusan piala dan penghargaan sudah banyak yang diraih baik menjuarai di tingkat kota maupun provinsi, kemudian untuk eskulnya di antaranya Tapak Suci, Pramuka, marching band, basket, futsal, sepak bola, voli, agrobis, jurnalistik, tata boga, dan bulutangkis.  

Apa kelebihan menimba ilmu di SMA Muhammadiyah 2 Al Mujahidin? Menurut Hayyun Nurdinah bahwa belajarnya memang berbeda dengan sekolah lain pada umumnya, selain menerima pelajaran umum juga ada program dari pondok pesantren yaitu pendidikan agama di antaranya ada yang namanya pelajaran aqidah, Al-qur’an, Al hadist, Tarekh Tasyari, Bahasa Arab, Mutholaah, Insyai, Imla, Nahwu, Shorof, Tasir, Ilmu Tafsir, Mustholah Hadist, Ushul Fiqih dan Faroid semua pelajaran ini wajib diberikan dan ditanamkan pada siswanya. 

Oleh karena itu semua siswa siswi di sini diasramakan dan boleh pulang ke rumah sesuai jadwal yang telah dibuat oleh Yayasan Ponpes Al-Mujahidin Balikpapan. Dan semua siswa wajib berbahasa inggris dan bahasa arab,berbusana muslim dan melaksanakan salat 5 waktu

"memang sekolah kami berada di ujung tapi kalau soal pendidikan akademiknya dipastikan tidak kalah dengan sekolah lainnya,lihat saja bagaimana fasilitas yang disediakan pihak sekolah sangat memadai,” tutur Hayyun sapaan panggilan akrabnya Hayyun Nurdinah. (ktn)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM