April 06, 2016

Dinas Perikanan dan Kelautan PPU Tebar 43 Ribu Benih Nila

 
PENAJAM, KABARKALTIM.CO.ID- Sebanyak 43 ribu bibit ikan Nila ditebar di perairan waduk Waru, Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Penebaran bibit ikan Nila dilakukan  jajaran Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Penajam Paser Utara .

"Kami dari Dinas Perikanan dan Kelautan menebar 43 ribu benih ikan Nila. Penebaran benih ini sering kita lakukan secara berkala, tahun lalu kami jaga menebar benih," kata Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Ahmad  Usman, Selasa (05/4/2016) pagi.

Tujuan penebaran bibit ikan Nila ini untuk meningkatkan populasi ikan dan tingkat konsumsi ikan bagi masyarakat sekitar. Ikan-ikan yang ditebar nantinya menjadi tumpuan mata pencaharian masyarakat setiap harinya.


"Tujuannya pertama-tama untuk meningkatkan populasi ikan di perairan waduk Waru. Di samping itu untuk meningkatkan konsumsi ikan bagi masyarakat setempat. Danau ini bisa dipancing bebas oleh masyarakat tapi tidak boleh menggunakan bom ikan maupun di jala," tegasnya.

Untuk menjaga kelangsungan hidup ikan yang ditebar di waduk Waru agar tidak dilakukan pengeboman ikan, masyarakat setempat  diajak untuk pengawasan.  Ahmad Usman juga berpesan kepada warga sekitar untuk menjaga waduk Waru ini. (hmd)

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM