September 08, 2023

Charity & Lustrum ke-13 SMAN 3 Surakarta : Sheila on 7 Manggung Bareng Jikustik

 Monica Subiakto  : 100 Persen Amal, untuk Pembangunan Graha Roemah Tiga

Pers conference konser musik Roega Thrapsody di Sleman Yogyakarta
SLEMAN, KABARINDONESIA.CO.ID – Bertempat di Cucimulut Café and Resto, Ngaglik Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kamis 7 September 2023 digelar press conference Roega Thrapsody by Roemah Tiga. Hadir dalam acara itu, Ketua Umum Roemah Tiga Monica Subiakto bersama jajaran pengurus Roemah Tiga. Monica sebagai narasumber dalam press conference, narasumber lainnya yaitu basist Sheila on 7 Adam dan keyboardist Jikustik Adhitya Bhagaskara.

Perlu diketahui, Roemah Tiga adalah wadah resmi alumni SMAN 3 Surakarta lintas angkatan, yang selalu eksis dengan program-program dan kegiatan positifnya, memberi manfaat bagi sekolah, para guru dan siswanya maupun alumni serta masyarakat sekitar.

Pun agenda akbar Roemah Tiga pada 20 Oktober 2023 mendatang, charity & lustrum SMAN 3 Surakarta ke-13, bertemakan ‘Menggapai Mimpi’. Pada acara yang bakal dihelat di Edutorium UMS Solo itu, dimeriahkan konser band papan atas tanah air Sheila on 7 yang manggung bareng Jikustik.

Monica bersama adam dan Adhit
Pada press conference yang dihadiri berbagai insan pers di DIY dan Jawa Tengah itu, Monica menegaskan, jika kegiatan yang digelar 100 persen untuk amal, bentuk pengabdian dan sumbang sih Roemah Tiga bagi SMAN 3 Surakarta dan masyarakat.

“Acara pada 20 Oktober 2023 di Edutorium UMS, full 100 persen untuk amal. Semuanya untuk pembangunan Graha Roemah Tiga. Ini niat mulia kami Roemah Tiga, bagian dari pengabdian kami. Pengabdian akan terus kami lakukan, tidak pernah berhenti,” tegas Monica.

“Temanya Menggapai Mimpi. Jadi dalam lustrum yang ke-13, selain ada selebrasi atau perayaan, juga ada muatan mulia yang kami persembahkan, jadi ada manfaat bagi sekolah. Karena hasil dari konser kesemuanya untuk pembangunan Graha Roemah Tiga. Graha itu untuk sekolah, memudahkan civitas akademika SMAN 3 Surakarta dengan harapan terus memajukan dunia pendidikan maupun bidang non akademik. Semua kegiatan siswa bisa terkonsentrasi di graha tersebut nantinya,” urai Monica, yang bersama jajarannya selalu sinergi dan komunikasi aktif dengan Dewan Pembina yang diketuai Perry Warjiyo yang juga Gubernur Bank Indonesia (BI).

Masih kata Monica, setelah konser manggung bareng Sheila on 7 dan Jikustik, pihaknya langsung membangun Graha Roemah Tiga. “Tidak menunggu-nunggu, langsung membangun,”.

Sementara itu, baik Adam Sheila on 7 maupun Adhit Jikustik, mengapresiasi Roemah Tiga yang memiliki kepedulian tinggi bagi kemajuan dunia pendidikan, kepedulian bagi almamaternya dan masyarakat.

“Ada kesamaan dengan kami. Bagi Jikustik, musik untuk semua. Kami mengapresiasi program-program sosial dan kepedulian Roemah Tiga yang diketuai Ibu Monica,” sebut Adhit Jikustik.

Pun senada Adhit Jikustik, Adam Sheila on 7 juga mengapresiasi kegiatan-kegiatan sosial Roemah Tiga. Tentu bakal seru acara akbar itu, manggung bareng Sheila on 7 dan Jikustik pada charity & lustrum ke-13 SMAN Surakarta, 20 Oktober 2023.

Nah, bagi yang ingin menyaksikan konser musik untuk kegiatan amal itu,  tiket sudah mulai tersedia pada Kamis 7 September 2023 pukul 19.00 WIB, dapatkan tiketnya di yesPLIS. (kj)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM