Agustus 11, 2021

Pembangunan Musala Ar Rahman Masih Dibutuhkan Banyak Anggaran

Pembangunan Musala Ar Rahman di Km 11 Balikpapan Utara, butuh bantuan para dermawan
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID -  Hingga saat ini terus dilakukan pembangunan Musala Ar Rahman di Km 11 RT 15 Kelurahan Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara, Kota Balikpapan. Masih dibutuhkan cukup banyak dana untuk kelanjutan pembangunan fasilitas ibadah bagi masyarakat tersebut. 

Panitia pembangunan Musala Ar Rahman, membuka donasi bagi siapa saja yang tergerak ingin membantu proses pembangunan. Hal ini disebutkan salah satu pengurus Majelis Taklim Ar Rahman, Abdul Rahman, kepada media ini, Selasa (10/8/2021). 

"Dari RAB yang disusun, total anggaran pembangunan Musala Ar Rahman sebesar Rp 369.900.000. Silakan pihak-pihak yang ingin membantu pembangunan Musala Ar Rahman, dapat menghubungi pada nomor 0813 5183 1665 (Ahda) maupun 0822 5157 1697 (Darmawi)," sebut Abdul Rahman. 

Atau pula dapat memberikan bantuan pembangunan musala melalui nomor rekening BRI : 0121 – 01- 134681- 502 atas nama Abdul Rahman/Rustam.

Disebutkan, Musala Ar Rahman dengan luasan 15 x 14 meter, rencananya tempat untuk wudhu luas 12 X 2 meter, ada fasilitas WC/toiletyang  terpisah dengan tempat wudhu. Ukuran  WC/toilet 4 x 2 meter. (kk)


Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM