Juli 17, 2019

Ihwan Datu Adam-Ibrahim Ahmad : Pasangan Ideal untuk Kabupaten Paser

Membaur dengan Masyarakat, Siap Benahi Kota dan Membangun Desa 

Ihwan Datu Adam dan Ibrahim Ahmad bersama masyarakat saat makan buras bersama (ist/kk)
PASER, KABARKALTIM.CO.ID-Sosok anggota DPR  RI daerah pemilihan Kaltim dari Partai Demokrat, Ihwan Datu Adam, mendapatkan sambutan hangat publik Kabupaten Paser. Hal itu terlihat saat Ihwan Datu menghadiri  menghadiri acara partai di Tanah Grogot, Paser, pada Senin (15/7/2019) lalu. 

Kegiatan partai tersebut dihadiri para kader Partai Demokrat. Iwan Datu Adam sudah dikenal selama ini, pada lingkup masyarakat Kaltim, pun masyarakat Paser khususnya. Juga hadir dalam kegiatan itu, sebagai tim yang selalu mendampingi kegiatan Ihwan Datu Adam yaitu Sumaria Daeng Toba. 


Sumaria Daeng Toba
Sumaria yang merupakan putri pejuang Kaltim Daeng Toba,  bukan baru kali ini menjadi tim sukses, Sumaria sudah acap sekali, bahkan dikenal hingga tingkat nasional. Seperti saat pemilihan presiden (pilpres) 2019 yang baru selesai, Sumaria menjadi tim sukses untuk tingkat pusat. 

Sumaria saat itu sebagai Ketua Tim Pemberdayaan Perempuan Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi. Juga sebagai Ketua Emmak'e Nasional, Ketua Satgas Sekber.Kaltim. Sebelumnya, sukses mengantarkan Gubernur Isran Noor saat pemilihan gubernur Kaltim, Sumaria sebagai Ketua Relawan Isran-Hadi (Reisha) Kaltim. 

Dan saat ini, Sumaria sedang mengawal kemenangan Ihwan Datu Adam-Ibrahim Ahmad untuk pemilihan Bupati Paser 2020 mendatang." Insya Allah, Ihwan Datu Adam dan Ibrahim Ahmad. Semoga Allah mengabulkan segala doa dan dukungan kita pada pasang ideal untuk Paser ini. Saya melihat kiprah Pak Ihwan Datu yang sudah tidak diragukan lagi dan juga pasangan wakilnya Ibrahim Ahmad, juga sudah dikenal oleh kalangan masyarakat Paser," beber Sumaria kepada media ini. 

"Jadi kalau Pak Ihwan Datu memilih Pak Ibrahim, saya rasa itu tidak salah pilih lagi dan kami sebagai tim juga sangat mendukung dengan kerja keras kami insya Allah dapat menjadi pemimpin yang mau membangun dan mengerti masyarakat Paser," imbuh Sumaria yang juga Ketua Perkumpulan Perempuan Wirausaha (Perwira) Kaltim. 

Kehangat Ihwan Datu dan Ibrahim Ahmad bersama masyarakat, sangat terlihat jelas. Sumaria pun melihat langsung, keramahan mereka pada masyarakat, saat makan buras bersama-sama warga, dan minum kelapa muda di salah satu warung makan di Balengkong.

"Mereka bisa membaur dengan masyarakat dari berbagai lapisan. Hangat dan penuh kebersamaan, mereka adalah pasangan tepat untuk Paser," tegas Sumaria. 

Sumaria kembali menegaskan, pihaknya kerja keras dan mengajak masyarakat untuk memilih pemimpin yang mau membangun Kabupaten Paser, menata kota dan membangun desa-desanya. "Kita berusaha dan kerja keras untuk menang atas ridho dan petunjuk Allah," tutup Sumaria. (kk)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM