November 08, 2018

Ketum Gepak Kaltim Gencar Kampanyekan Pemilu Damai

 Ajak Hindari Hoax dan Ujaran Kebencian

Suriansyah (Prof)
BALIKPAPAN, KABARKALTIM.CO.ID-Bagian dari kepedulian dan tanggung jawab semua warga negara dala mewujudkan demokrasi yang sehat, dewasa dan bermartabat, Ketua Umum Gerakan Putera Asli Kalimantan (Gepak) Kalimantan Timur Suriansyah (Prof), tak henti melakukan sosialisasi kampanye damai. 

Sebagai ketua salah satu ormas besar di Kaltim, Suriansyah (Prof) terpanggil untuk bersama-sama mewujudkan pelaksanaan pesta demokrasi yang aman, damai dan selalu mengutamakan persatuan dan kesatuan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), kendati berbeda-beda dalam pilihan politik. 

Salah satu cara ikut mengampanyekan pemilu dalam, Suriansyah (Prof) membuat video yang berisi ajakan menyukseskan penyelenggaraan pemilu baik itu pemilihan legislatif, DPD maupun pemilihan presiden pada 17 April 2019 mendatang, dengan aman dan damai. Video tersebut diviralkan dan mendapat respon positif, semua mendukung dalam pelaksanaan pemilu  aman dan damai, sama-sama menjaga kondusivitas.

Dalam video yang berdurasi  1 menit 16 detik tersebut, Suriansyah (Prof) juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama memerangi hoax, mencegah ujaran kebencian atau provokatif dan jangan menyinggung mengenai sara. 

"Meskipun kita berbeda-beda suku, agama atau latar belakang lainnya, kita tetap bersatu dalam bingkai NKRI, dengan dasar negara Pancasila. Mari kita semua bantu aparat Polri dan TNI dalam menjaga kondusivitas, mewujudkan pemilu yang aman dan damai. Siapapun nanti yang terpilih, kita hargai, kita hormati, kita semua kawal dan dukung dalam program-program pembangunannya," beber Suriansyah (Prof) yang juga Koordinator Aliansi Ormas Daerah dan OKP Kota Balikpapan.

"Siapa kita semua ini? Kita adalah Indonesia, NKRI harga mati, Pancasila jaya, jaya, jaya," seru Suriansyah (Prof).  (*/kk)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM