Februari 28, 2018

Berpulangnya Nusyirwan, Suyoso Nantra : Kaltim Kehilangan Putera Terbaiknya


Nusyirwan Ismail
SAMARINDA, KABARKALTIM.CO.ID-Berpulangnya Wakil Walikota Samarinda Ir H Nusyirwan Ismail MSi yang juga calon wakil gubernur Kalimantan Timur, menjadi duka mendalam berbagai elemen masyarakat di Samarinda maupun Kaltim pada umumnya. Banyak pihak menyampaikan belangsungkawanya, termasuk dari para kontestan lainnya ajang pemilihan gubernur (pilgub) Kaltim 2018. Menunjukkan hal yang sangat positif, rasa solidaritas yang tinggi. 

Belangsungkawa juga disampaikan media ini melalui penasehat kabarkaltim Suyoso Nantra SSos MM, menilai jika Nusyirwan Ismail termasuk salah satu putera terbaik yang dimiliki Kaltim. 


Suyoso Nantra
"Kaltim kehilangan salah satu putera terbaiknya atas meninggalnya Pak Nusyirwan Ismail yang merupakan Wawali Samarinda dan juga cawagub Kaltim. Kami menyampaikan dukacita yang mendalam, semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya, semua amal ibadahnya diterima Allah SWT," ungkap Suyoso Nantra, Selasa (27/2/2018) sore. 

"Sebagai Wawali Samarinda dua periode, banyak kiprah diperbuat Pak Nusyirwan untuk Samarinda khususnya maupun Kaltim umumnya. Selamat jalan salah satu putera terbaik Kaltim," urai Suyoso Nantra yang baru saja kembali dari Mekkah bersama keluarganya. 

Untuk diketahui, Wawali Samarinda Nusyirwan Ismail meninggal pada usia 58 tahun, dia lahir di Kota Samarinda, 24 Oktober 1959. Meninggal pada Selasa (27/2/2018) sekira pukul 12.32 Wita di RSUD AW Syahranie Samarinda. Almarhum dikebumikan pada Rabu (28/2/2018) sekira pukul 10.00 Wita di Kuburan Muslimin Samarinda. (kk) 
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM