November 19, 2016

Balikpapan & Samarinda Bersaing Ketat, Kejurprov Hari Pertama Taekwondo Kaltim

SAMARINDA.KABARKALTIM.CO.ID - Gelaran ajang kompetisi olahraga beladiri Taekwondo se Kalimantan Timur berlabel Kejurprov Kaltim 2016 telah menuntaskan hari pertamanya sore ini (19/11). Mengikutsertakan 163 atlit dari 9 Kabupaten/Kota se Kalimantan Timur meliputi Balikpapan, Samarinda, Kutai Kertanegara, Kutai Barat, Kutai Timur, Mahakam Ulu, Bontang, Mahakam Ulu dan Penajam Paser Utara. 


Hari ini mempertandingkan 11 nomor kyorugi (fight) dan  7 Nomor poomsae (jurus), kejuaraan berlangsung meriah sejak dimulai pagi dan disela dengan ceremony upacara pembukaan, kejuaraan dibuka langsung oleh Ketua Umum KONI Kaltim Zuhdi Yahya.

Peta kekuatan memang masih belum terlihat merata, sementara perolehan medali masih didominasi Balikpapan dan Samarinda.

Ditemui di sela pertandingan, Agus Sujito selaku Ketua Panitia mengkonfirmasi kepada media ini, bahwa esok masih akan berlanjut nomor Kyorugi (fight) untuk level junior dan senior. (pras)

Rekap perolehan medali hari pertama

Balikpapan : 9/5/3
Samarinda : 6/3/4
Kukar : 1/4/3
PPU : 1/1/2
Kutim : 0/3/10
Bontang : 0/1/0
Kubar : 0/0/3
Mahulu : 0/0/3
Berau : 0/0/0

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM