Juli 28, 2016

Bedah Rumah Veteran, BUMN Untuk Negeri

Pangdam VI Mulawarman,
Mayjend TNI Johny L Tobing
BALIKPAPAN.KABARKALTIM.CO.ID – Pangdam baru Kodam VI Mulawarman Mayjend TNI Johny L Tobing mengamanatkan tugas mulia kepada para prajurit Yonzipur (Batalyon Zeni Tempur) 17/Anantha Dharma untuk berperan aktif membantu kegiatan Program Bedah Rumah Veteran besutan PT. Pupuk Kaltim dan PT. Hutama Karya.

Pangdam mengatakan bahwa Satlak Yonzipur benar menguasai dan sangat paham akan hal konstruksi. Jadi merupakan langkah yang tepat bila satuan ini ditugaskan membantu.
Kegiatan Bedah Rumah Veteran ini merupakan program BUMN untuk Negeri yang didedikasikan guna memperingati Hari Kemerdekaan RI tahun ini, meskipun sebenarnya kegiatan ini sudah dimulai sejak setahun yang lalu (2015) oleh Kementerian BUMN, di mana 50 rumah sukses direnovasi pada saat itu.

Direktur SDM dan Tata Kelola PT. Pupuk Indonesia Achmad Tossin Sutawikara yang merupakan pimpinan perusahaan induk dari Pupuk Kaltim menginformasikan mengenai kegiatan awal sebelum renovasi dilaksanakan adalah survey terlebih dahulu, di mana dari hasil survey tercatat 45 rumah veteran yang layak direnovasi. "Dari survei itu, kami mendapatkan ada 18 rumah veteran di Balikpapan, 11 rumah di Samarinda, 6 rumah di Tana Paser, Kabupaten Paser, 3 rumah di Tanjung Redeb (Berau), 2 rumah di Tenggarong (Kutai Kartanegara), dan 5 rumah di Bontang," kata Achmad. (pras)



Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM