September 20, 2023

Kebun Ulin Km 38 : Satu-satunya Kebun Ulin yang Ditanam Masyarakat

Milik Suwaji, Lokasi di Km 38 Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara 

Kebun Ulin milik Suwaji di Km 38 Samboja Kabupaten Kutari Kartanegara-Kaltim
SAMBOJA, KABARKALTIM.CO.ID – Petani sukses sekaligus pelestari lingkungan hidup di Kalimantan Timur, Suwaji, banyak mendapat kunjungan dari berbagai pihak. Belum lama ini Bupati Blora Jawa Tengah yang berkunjung, termasuk para pengusaha dan wisatawan dari Jepang. Mereka berkunjung melihat kebun milik Suwaji, berbagai tanaman dibudidayakan, seperti jati dan tanaman keras lainnya, juga ada tanaman bunga maupun hortikultura.

Tanaman langka dan dilindungi juga dibudidayakan Suwaji, yaitu tanaman Ulin. Kebun Ulin milik Suwaji, menjadi satu-satunya kebun Ulin di Kalimantan bahkan Indonesia, tanaman Ulin yang ditanaman, dijaga dan dirawat dengan baik oleh masyarakat. Bahkan Suwaji menegaskan, tidak akan pernah menebang pohon Ulin yang ditanam, untuk dikonservasikan, menjadi kenangan abadi bagi anak-anak cucu dan generasi penerus mendatang.

“Tanaman Ulin yang ada di kebun, akan saya rawat dan terus dijaga, tidak ditebang. Yang umur 16 tahun ada satu hektare, yang umur dua tahun ada seluas tiga hektare. Kesemuanya terawat dengan baik,” sebut Suwaji kepada kabarkaltim, Rabu 20 September 2023.

“Selain untuk tujuan penelitian, juga sebagai sarana wisata alam. Banyak yang sudah berkunjung, seperti para pengusaha dari Jepang yang baru-baru ini berkunjung melihat  tanaman Ulin di kebun saya. Rencana Februari 2024, mereka akan berkunjung kembali,” imbuh Suwaji yang menambahkan, selain Ulin juga menanama Eboni atau kayu hitam.

Kebun Ulin milik Suwaji diberi nama Taman Ulin Km 38 Samboja, Kutai Kartanegara, lokasinya sangata dekat dengan lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN). Silakan bagi siapa saja yang ingin berkunjung ke Taman Ulin Km 38 milik Suwaji. (kk)
Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Follow Kami

NEWS UPDATE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM